Give Away 3 Buku
Alhamdulillah hirobbil 'alamain kemarin saat saya sedang vacum ngeblog saya mendapat kiriman hadiah Give away dari blognya Ariesadhar . Untuk itu saya ingin mengucapkan terimakasih untuk Ariesadhar yang telah mengadakan Give Away dan memilih saya sebagai salah satu pemenangnya.
Sebenarnya saya ingin menulis artikel tentang Give away ini sejak lama. Tapi karena saya terlalu sibuk dengan persiapan UAS, UN, SNMPTN dan tetek bengek lainnya jadi saya baru bisa menulisnya sekarang.
Ini dia penampakan paketnya....
Mbungkusnya kreatif, tidak pakai kertas kado tapi memakai kertas lipat warna yang biasa dipakai untuk membuat origami. Dan itu cukup membuat ribet saya dalam membukanya karena memang kertasnya bertumpuk-tumpuk. hehe
Penasaran isinya apa? oke mari kita buka bersama-sama. Bantuin saya untuk membukanya ya, siap? regangkan tanganmu dan sobek. bibiribib dora.. -,-
Isinya adalah buku..
Gak tanggung-tanggung, isinya ada 3 buku : A cup of tea for complicated relationship, Bukan sekadar kopi, dan Cinta membaca. Sampai sekarang semuanya belum sempat saya baca dan masih tersegel rapi karena memang kemarin saya sangat disibukkan dengan persiapan UAS, UN, SNMPTN dan tetek bengek lainnya.
Oke saya ingin mengulas sedikit mengenai ketiga buku diatas.
1. Bukan Sekadar Kopi [Howard Behar].
Saya kira buku ini berisi tentang cara membuat kopi atau iklan yang bongkar bongkar bongkar[oke ga nyambung] tapi ternyata saya salah. Dari cover sudah terlihat bahwa itu buku terjemahan bahasa Inggris tentang "Prinsip-prinsip dibalik sukses starbucks". Jadi buku ini berisi tentang cerita pengusaha kopi dunia dalam menjalankan usahanya. Wah pas banget, saya bisa belajar banyak dari buku ini untuk menjadi entrepreneur. Berikut resensi singkat yang tertulis dibelakang buku :
"Membaca buku ini seolah kita dibawa pada sosok seorang pemimpin yang
punya ketegasan namun tetap mengedepankan hati nurani. Selalu menomor
satukan kejujuran, bukan sekedar kejujuran dalam arti tidak mencuri
tetapi lebih kepada sebuah ketulusan dari lubuk hati dalam melayani
sesamanya. Tidak berkedok apapun dalam bekerja. Istilah yang dipakainya
adalah memakai satu topi. Dikatakan disana : Topi pribadi kita, topi
kita satu satunya, adalah sebuah metafora ( perumpamaan ) karena ( kita )
telah bersikap konsisten dengan diri kita sendiri. Apa yang Anda lihat
adalah apa yang akan Anda dapatkan Yaitu topinya sendiri bukan topi
orang lain. Dalam bekerja disebuah perusahaan acapkali kita memakai topi
topi yang berbeda tergantung kepada siapa kita hendak menunjukkan diri
kita,............"
2. A Cup of Tea for Complicated Relationship ~ Stiletto
Dari judulnya saja kita pasti sudah tau kalau buku ini bertema tentang romance. Agak kurang suka sama covernya. Langsung saja, berikut adalah sinopsi singkat yang tertulis di belakang buku :
"Setiap manusia tentunya berharap ingin
memiliki cinta yang indah dan abadi. Namun, bagaimana jika cinta yang
ada di hadapan kita menjadi begitu rumit? Mulai dari cinta beda agama,
cinta segitiga, cinta sesama jenis, sampai dengan poligami dan
poliandri.
Bersama buku ini, Anda seperti menemukan teman untuk saling berbagi, betapa cinta memang layak kita perjuangkan. Kalaupun langkah kita mesti terhenti, bukan berarti dunia kita telah berakhir. Mungkin, Tuhan telah menyiapkan sebentuk cinta lain untuk Anda.
Mari, duduklah sejenak. Biarkan hal lain yang harus Anda lakukan menunggu sebentar. Nikmatilah secangkir teh Anda bersama 20 kisah nyata yang ditulis dengan jujur ini, Anda akan menemukan banyak cinta, semangat dan harapan di dalamnya."
Bersama buku ini, Anda seperti menemukan teman untuk saling berbagi, betapa cinta memang layak kita perjuangkan. Kalaupun langkah kita mesti terhenti, bukan berarti dunia kita telah berakhir. Mungkin, Tuhan telah menyiapkan sebentuk cinta lain untuk Anda.
Mari, duduklah sejenak. Biarkan hal lain yang harus Anda lakukan menunggu sebentar. Nikmatilah secangkir teh Anda bersama 20 kisah nyata yang ditulis dengan jujur ini, Anda akan menemukan banyak cinta, semangat dan harapan di dalamnya."
3. Cinta Membaca.
Oke, saya kira buku ini berisi tentang nasihat-nasihat agar kita suka membaca. ternyata salah lagi. Buku ini berisi kisah-kisah inspiratif mengenai orang-orang hebat dan sukses yang diawali dengan hobi membaca. Lagi-lagi dalam buku ini terdapat kisah pengusaha sukses karena gemar membaca. Jadi gak sabar ingin membacanya. Dan berikut adalah sinopis singkat yang tertulis dibelakang buku :
" Buku ini akan membawa sayap-sayap baru bagi pembaca ‘tuk membawanya terbang menggapai cita dan impian. Betapa banyak cerita yang disuguhkan dalam buku ini dari mereka yang telah banyak menuai prestasi karena gemar membaca. Membaca telah membuatnya menjadi sosok yang smart, bijak, kaya, dan menyenangkan. Menjadi orang hebat tidak akan mungkin tanpa membaca. Bagaimana seorang penulis dalam buku ini mampu menyabet prestasi dari berbagai lomba, dari yang berskala lokal hingga nasional? Subhanallah, dengan membaca mereka mampu meraih segala impian untuk menjadi yang terbaik. Cerita yang akan membuat kita tersentak, terharu, kagum, tersenyum bahagia. Buku yang sangat menginspirasi pembaca untuk segera memulainya. Yup! Mulailah gemar membaca dari sekarang. Buku yang sarat gizi dan motivasi ini akan selalu mengingatkan kita, betapa banyak manusia yang tadinya biasa saja menjadi sosok yang luar biasa hanya karena mau membaca. Kita bisa belajar dari mereka. Kita akan dibuatnya tersenyum, ketika membaca kisah seorang penulis yang akhirnya mampu bicara, bisa berkeliling nusantara mengejar prestasi, mampu meredam amarah, menjadi tempat bertanya, dan tumbuh menjadi sosok yang bijak karena cinta membaca. Yah, membaca adalah kuncinya, dan buku inilah kunci untuk mencari inspirasi baru, membawa impian baru, dan mengubah pembaca menjadi sosok yang serba baru. Buku yang mampu menggerakkan kita untuk cinta membaca dan ingin belajar banyak. Gapailah mimpimu dengan banyak membaca!"
Rasanya senang sekali dapat menyabet 3buku sekaligus, padahal ini adalah pertamakalinya saya menang kontes GA. Semua ini berkat blog, ingin sekali dapat memenangkan hadiah lagi di kontes-kontes blog lainnya.
43 komentar
Write komentardapet banyak tuh bang, selamat yakkk
Replyselamat ya sob atas prestasi sebagai pemenang dalam Give away.
Replywahhh sukses berat kang buat GA nya.. saiia cuma bisa termangu2 sama yg namanya kontes demi kontes yang ada di inet :(
Replyiya trimakasih :D
Replyiya trimakasih :D
Replyiya trimakasih :D
Replygue kapan dapet kiriman bukunya?
Replyeh.. tapi kalo gue jangan kiriman buku deh.. kiriman logistik aja.
:Dv
krimin satu buku ksni donk..hehe
Replyo tidak bisa :D
ReplyBoleh minjem salah satu bukunya gak bang ?? Yang CINTA MEMBACA sepertinya enak bwt di 'konsumsi' :D
ReplyAAAAK BAGI DONG :((( PENGEN IKUTAN GIVE AWAY ...
ReplyCARA IKUTAN GIVEAWAY TAUNYA DARI MANA SIH ??????
CIieeeee dapet banyak yak bukunya,, bisa dong kirimin satu kerumah gue ? #modus
Replynggak nanggung nanggung , langsung kirim 3 buku :o
Replyyang buku kopi ada logonya toko kopi , ummmm ..
cara ikutan ga itu gimana yah ? kok jadi penasaran :|
Replylumayan tuh dapet 3 buku gitu . selamat yaa :D
minta satu dong, biar aku bikin review. dah lama gak bikin review di blog ni...
Replyasli enak banget... gue tertarik sama buku yang kedua sih, kayaknya tentang galau-galau gitu ya bang. covernya juga unyu keren. tapi kalo bisa dapet tiga-tiganya bisa lebih keren lagi sih wkwkwk
Replyweeeww banyak ternyata isinya, seharusnya tmbah semangat ngeblog lah jangan vakum, hehehe
Replyselamat udah menang GA :) bungkus kadonya bisa tuh jadi inspirasi >_<b
yoi bero, ma sam
ReplyWaahhh Menang banyakkkk... :O
Replygw mau dong bukunyaaaaa...... dapat pembatas bukunya juga gak apa2,, buat koleksi.. :3
Maksudnya? -,-
Reply'konsumsi' emang apaan.
ReplySering-sering mampir ke blognya temen2 aja mba, nanti kalo ada yang ngadain GA langsung ikutan :D
Replykagak bisa
Replyiya itu logonya kopi starbucks, kopi international..
ReplyKalo ada temen blogger yang ngadain GA, ikutan aja mba, bisa review atau nulis artikel..
ReplyBeli sendiri aja :D
Replyhaha, buku ke-2 langsung lempar ya. Tangkap
ReplyIya mba, ini vakum jg karena lagi sibuk2nya mba
Replyhaha, gak ada pembatasnya :D
ReplySaya tertarik sama buku Kopi itu... ada keinginan mau bikin usaha dibidang kopi mengkopi... diuas lebih detail dong... xixixi
ReplyEh iya itu lucu amat bungkusannya, kreatip... :D
selama pinya blog belum pernah ikutan GA, apalagi menang ddan dapat hadiah..hehee
Replyselamat ya, ntar pinjam gue bukunya..haha
Selamat bang... kalo ada info give away bagi2 di group blogger energy ya...
Replywah, keren gitu. selamat yaaaaaaaaaa.....
Replyaku juga pingin bisa ikut giveaway kayak gituuu...selamat!! aku minta bukunya yang paling kiri!hehehe
congratz yah udah menang :)
Replybut, sebenernya bungkus bingkisan dengan numpuk-numpuk pake origami itu kreatif lhoohh soalnya beda dari yang laen *menurutku sih..:)
coba kmu yg buat bingkisan dengan bungkus seperti itu.. kalo rapi, aku acungi jempol dhehhh.. hhe ^^
Wah kayanya asik nih bukunya, pinjem 1 dong buat aku baca.
ReplyHehe
Sama nih! Aku juga dapet 3 buku dari blog itu juga.
ReplyIhiiy selamattt yaaa ;)
yaudah nanti kalo sudah saya baca, saya ulas
Replyhaha iya trimksih
Replysiip..
Replyhaha, yaudah ni dari pada gak aku baca. :D
ReplyzzZZZ :D
Replymonggoh dari pada jarang aku baca :D
ReplySelamat juga..
ReplySetelah baca, jangan lupa tinggalkan jejak ya kawan.. :)